-

REVIEW - THE RED SHOES (2005)


2005 - THE RED SHOES

SUTRADARA            : YONG GYUN KIM

NEGARA                   : KOREA SELATAN

DURASI                    : 103 MENIT

BAHASA                   : KOREA


PLOT :

Setelah mengetahui suaminya berselingkuh Sun-jae membawa anaknya Han Tae - soo pindah ke sebuah apartemen murah yang dekat dengan stasiun. Dalam perjalanan Sun-jae menemukan sebuah sepatu pink yang indah dan mengambilnya.
Siapapun yang melihat sepatu itu menjadi terpesona dan melakukan berbagai cara untuk dapat memakainya, ketika Hee kim-mi sahabat Sun-jae mencuri sepatu itu , Hee kim-mi di temukan meninggal keesokan harinya .Sun-jae yang dekat dengan seorang arsitek muda Cho-in Choi mulai tidak akur dengan anaknya yang berkompetisi untuk menarik perhatian Cho-in Choi. Cho -in Choi menemukan sebuah gambar wanita tahun 1944  dan wanita itu memakai sepatu pink sama yang dimiliki Sun-jae.


The Red Shoes yang di adaptasi dari fairy Tale dari Hans Christian Andersen dan diubah sedikit jalan ceritanya terlihat sangat menarik, apalagi buat saya yang demen mengoleksi sepatu, siapa yang menyangka sepatu yang begitu indah bisa membawa petaka . Pertama kali menonton terlintas dalam pikiran saya "Red Shoes?" That's Pink baby, That's Pink!! i hate pink!! Apa sang Sutradara tidak tau bedanya Pink dan Merah? . namun setelah saya telaah lebih dalam kata Red shoes mengambarkan sepatu yang menjadi merah karena berlumuran darah.Hemm cukup masuk akal, apalagi untuk ukuran film Korea film ini ngga terlalu banyak menguras pikiran. Pesan yang ingin disampaikan sang Sutradara pun terlihat bahwa kita tidak boleh mengambil sepatu yang tergelatak di tempat yang tidak semestinya , apalagi jika sepatu itu berwarna merah muda,I hate Pink!!!


Penilaian gue buat nie pilem :
  

Kalau dah nonton jangan lupa klik Rating Film di bawah ya :

0 komentar:

Posting Komentar

Pembaca yang baik biasa meninggalkan komentar

 

Copyright © 2010 • Saya Review • Design by Dzignine